Domain adalah, pengertian domain
Domain adalah alamat unik yang digunakan untuk mengidentifikasi sebuah situs web di internet. Secara sederhana, domain adalah alamat yang diberikan pada suatu situs web agar dapat diakses melalui internet. Domain biasanya terdiri dari dua bagian yaitu nama domain dan ekstensi domain. Contohnya adalah www.domainanda.com dimana “domainanda” adalah nama domain dan “.com” adalah ekstensi domain.
Manfaat domain
Domain sangat penting bagi sebuah situs web karena merupakan identitas online yang dapat memudahkan orang untuk menemukan dan mengakses situs tersebut. Selain itu, domain juga dapat memberikan kesan profesional dan meyakinkan bagi pengunjung situs web.
Selain itu, domain juga dapat mempengaruhi peringkat situs web di mesin pencari seperti Google. Mesin pencari cenderung memberikan peringkat yang lebih tinggi pada situs web yang memiliki nama domain yang sesuai dengan kata kunci yang dicari pengguna.
Contoh dalam satu kasus, apabila Anda mempunyai jasa properti, dan ingin website Anda lebih cepat ditemukan di halaman pencarian Google, salah satu caranya, direkomendasikan menggunakan domain yang berhubungan dengan “Properti” seperti : propertibekasi.com, amanahproperti.co.id, dll